"Roro Rizky Ananda Febriani"

Rabu, 07 Maret 2012

"DOSENKU IBU IRA "

           Kesan pertama ketika saya bertemu dengan Ibu Ira, beliau adalah seorang wanita yang modis dengan penampilan yang menarik dan berwawasan luas. Beliau adalah seorang dosen yang tegas dan selalu memberi banyak tugas kepada para  mahasiswanya. Yang saya ketahui banyak sekali mahasiswa dari kelas saya maupun kelas lainnya yang mengeluh akan tugas-tugas yang diberikan oleh beliau. Tetapi mereka tidak berani untuk mengutarakan langsung kepada beliau.
           “Mohon maaf ya Bu, saya menulis ini apa adanya dan bukan mengada-ada, karena inilah kenyataan yang sesungguhnya terjadi diantara para mahasiswa, dan Ibu sering sekali menjadi bahan perbincangan diantara para mahasiswa yang diajarkan oleh Ibu. Menurut saya, cara penyampaian materi yang Ibu berikan kepada mahasiswa mudah dimengerti dan dipahami, akan tetapi tugas-tugas yang Ibu berikan terbilang banyak, sehingga berbeda dengan dosen yang lainnya. Tugas-tugas yang diberikan oleh dosen merupakan tanggung jawab dan kewajiban mahasiswa untuk mengerjakannya serta menyelesaikannya, tugas juga merupakan sarana yang sangat baik untuk pemahaman, perkembangan serta pola fikir mahasiswa kedepannya, akan tetapi bila tugas yang diberikan terlalu banyak, malah akan membuat mahasiswa menjadi jenuh.
Sekali lagi SAYA MOHON MAAF YANG SEBESAR-BESARNYA apabila tulisan saya ini tidak berkenan dihati Ibu. Semoga dapat menjadi masukan yang bermanfaat bagi Ibu.
Trims^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar